Apr 18, 2016

Royal Water Adventure



Solo memiliki water bom yang sangat besar, Pandawa Water Park namanya. Konon terbesar se Asia tenggara? Apa sudah di geser sama yang di jogja yah? *Lha kok saya jadi nanya.
Baiklah bukan itu inti permasalahannya. Walau sangat menggoda dan mempesona, sampai detik ini kami belum berani menjamahnya. Belum tega rasanya jatah beli beras keluarga saya sekarung harus habis demi kenikmatan beberapa saat tersebut *pelit bin irit mode on*
Tidak sampai ileran tapi cukup kepikiran, kayanya anak-anak senang kali di ajak berendam di sana *ah anak anak yang di jadikan alesan sebenarnya ortunyapun kpengen kok*
Beberapa waktu yang lalu, telah di buka taman air di daerah Sukoharjo. Royal Water Adventure, tepatnya di jalan Telukan No 8, Grogol. Nah ini tidak kalah keren, dan yang pasti harganya jauh lebih bersahabat di dompet, mungkin karna masih masa promosi juga. Rp 30rb per tiket, untuk hari biasanya beli dua gratis satu. Taman air ini sepertinya di bangun di area sebuah gedung besar yang lama terbengkalai, kemudian di sulap menjadi wisata Taman Air yang mempesona. kolamnya terbagi beberapa area, dari yang special maen air, setengah kedaleman sampai kolam khusus berenang.
Selain arena bermain tempat ini juga di lengkapi fasilitas seperti food courd, tempat ganti/mandi yang cukup banyak, tempat penitipan/loker dan Moshola.
Yang paling saya senangi, saat ada karyawan sedang merokok, karyawan lain yang lebih senior tak segan-segan untuk menegur “mas, banyak anak-anak di sini tolong matiin rokoknya” yesss… memang seharusnya begitu kan?
Untuk poto dan info lebih lanjut bisa di liat melalui IG @royalwateradventure
#OneDayOnePost

2 comments: